Friday, May 27, 2016

Selamat Hari Raya Nyepi 1938

Silent in the crowd. Sepi di tengah keramaian.  Tenang di antara gejolak ombak. Kosong diantara omong kosong. Legowo diantara ego. Diam disela waktu yg terus berjalan. Hening di antara hingar bingar kehidupan.

Waktu bergulir tergesa hari ini, menyulap senja menjadi malam yang hadir terlampau awal. Langit sore terasa lebih muram daripada biasanya, lebih gelap daripada seharusnya. Awan kelabu membola pekat di pucuk-pucuk gelombang dan tak menyisakan semburat matahari jingga yg semestinya menyapu halus siluet anjungan. -supernova-

Selamat hari raya Nyepi tahun baru Caka 1938
9 Maret 2016

My Photo Gear

Tidak ada penambahan signifikan dalam 3-4 tahun terakhir. Termasuk koleksi foto juga sedikit nambah. Yang banyak justru foto2 dari HP yg merupakan foto snapshot daily life. 2016 harus ubah haluan agar mood fotografi tidak hilang ditelan gelombang laut selat makazzar.

Dan ini data gear foto koleksi saya:
DSLR Nikon D300s serial no: 8035812
DSLR Nikon D70 serial no: 7045420
Samsung NX-3000 Mirrorless Camera + 16-50mm OIS 1:3.5-5.6 dia 43mm
TLR Yashica-635
Nikkor 50mm AF 1:1.8D serial no: 290486
Nikkor 70-300mm AF-ED 1:4-5.6D + Hoya Skylight 1B dia 62mm serial no: 559063
Nikkor 18-200mm AF-S 1:3.5-5.6G II ED DX VRII serial no: 42278504
Nikkor 18-70mm AFS 1:3.5-4.5G ED DX serial no: 2535354
Tokina 11-16mm f/2.8 DX Ai-XPRO SD dia 77mm serial no: 82E5263
Tamron MACRO 90mm 1:1 AF 1:2.8 SP Di serial no: 272E-504931
Nikon Flash SB-800 serial no: 2305646
Nikon Flash SB-600 serial no: 3022835
Yongnuo Flash YN460-II

Mensyukuri 10 Hal

Selalu ada solusi di setiap masalah. Selalu ada ending di setiap musibah. Dengan bersyukur kita akan diberikan kekuatan luar biasa untuk menjalani berbagai tantangan.

10 Hal yang disyukuri selama jadi Planner:
1. Bisa belajar tentang planning dan scheduling world class company.
2. Belajar banyak hal dan mengkoordinir berbagai departemen agar bersinergi.
3. Dapat nilai exellent selama 2 tahun berturut turut.
4. Tahun pertama langsung promosi naik grade.
5. Bisa menghandle project TA yang notabene project 5 tahunan yg bagi saya adalah project besar.
6. Bisa belajar tentang purchasing material dan sudah certified menjadi panitia tender.
7. Masih diberi kesempatan bekerja di perusahaan ini dengan tambahan tunjangan tentunya.
8. Diberi kesempatan belajar di field lain dan belajar banyak hal baru.
9. Belajar new leadership, disiplin baru dan belajar mengelola orang baru.
10. Diberi kesempatan belajar bisnis dengan adanya program WFM dan mencoba memulai sebuah bisnis.

Kata Orang Bijak

Dalam 3 bulan terakhir ada fenomena menarik:
- traffic WA naik
- pada update profile linkedn
- pada ikut seminar bisnis
- pada share quote2 bijak
- posting lowongan kerja di grup WA

Semuanya karena transformasi. Dan berikut beberapa quote yang saya kumpulkan:

- "If everything seems undercontrol, you are not going fast enough." -Mario Andretti.
- Yang pahit jadi obat, yang manis jadi penyemangat.
- Bukan yang kuat yg mampu bertahan, namun yang pandai beradaptasi dengan perkembangan alam.
- Kita boleh kehilangan semangat. Tapi kita tak boleh kehilangan arah.
- Apakah masih layak kita selalu meminta (lewat doa). Padahal segala sesuatu sudah diatur olehNya. Apa yg terjadi semata2 adalah bagian dr rencanaNya.
- Tidak semua yg kita harapkan akan terwujud. Tidak semua yg kita takutkan akan terjadi.

Rejeki sudah ada yg ngatur:
- gak usah ngoyo
- usaha sekuat tenaga, pasrahkan hasilnya
- kalo gagal tak usah resah
- ikuti aja air mengalir

Pupuh ginanti

Tiga bulan tlah berlalu
Aku terjebak disini
Terbujur dalam cerita
Yg dimulai stiap pagi
Terbalut pesona senja
Entah sampai kapan lagi

Suara mesin menderu
Kadang suaranya mendecit
Berpadukan keping karat
Yang jadi penghias mimpi
Segumpal luka tersayat
Teronggok setiap pagi

Penghasilan Barber Shop di Canggu

Barber shop di depan pom bensin canggu mempunyai 4 tukang cukur. Rata-rata sehari dapat 300rb-400rb per kursi. Tarif cukur 15rb. Sebulan bisa dapat 300rb x 4 x 30 = 36juta. Dengan sewa toko 20 juta per tahun atau 1.7 juta per bulan.

Sistem bagi hasil 40:60, 40% owner, 60% dibagi 4 tukang cukur. Kotor 14.4jt untuk owner dan 2.16jt untuk 4 karyawan atau 5.4jt per karyawan. Ediiiaannnn....

7th Wedding Anniversary

Ibu, terimakasih sudah jadi bagian hidupku, menjadi belahan jiwaku. Terima kasih sudah menjadi istriku yang baik dan menjadi ibu yg pintar sehingga anak-anak kita tumbuh pintar dan cerdas. Terimakasih tlah menjadi ibu rumah tangga yang rajin, sehingga semua kebutuhan kita terpenuhi dan astungkara kita selalu punya uang yang cukup untuk membeli segala kebutuhan kita. Terima kasih sudah sering menjadi motivasi dikala bapak down atau kehilangan langkah.
Mohon maaf bapak masih sering bersikap tidak baik. Masih sering kekanak-kanankan. Masih sering emosi sehingga ibu sering jadi sasaran emosi yang harusnya bisa bapak kendalikan. Masih sering lupa untuk sekedar memeluk dan mencium pipi ibu sebelum bobo. Masih sering lupa begini dan begitu.
Mudah-mudahan di usia pernikahan ke-7 ini kita bisa menjadi makin baik. Untuk mempersiapkan masa depan yg lebih baik. Mudah-mudahan angka 7 ini adalah titik balik keluarga kita memulai sebuah babak baru yaitu berbisnis agar bisa segera berkumpul kembali setiap hari di rumah. Semoga segera terwujud apa yg sudah kita rencanakan. Astungkara. I love you so much...

Beberapa Ide Bisnis

Ade beberapa bisnis yang saya minatin:
1. bengkel ahass di dps/tabanan. Perlu survey dan sewa lahan. Modal perlu agak besar. Tp belum sempat ke astra motor utk konsultasi.
2. photobooth pakaian adat bali di erlangga dps. Yang sube minta ijin bikin booth di erlangga, tunggu approval owner. Tp belum pasti diterima. Perlu skill moto gigis ajak mengoperasikan komputer gen.
3. ayam petelor di penebel/marga. Kemungkinan wayan menguasai bidang ini. Perlu sewa lahan. Kalau dpt lahan murah, beli. Mulai dgn 1000 ekor gen malu. Timpal yang sube ade 9000 ekor bersih dapat 30jt per bulan uli ngadep telor gen.
4. sub-agen elpiji 3kg. Timpal yg sube bisnis kene untuk 1000 tabung di Malang bisa untung 6jt/bulan bagi dua antara owner dan sales.

Rencananya Wayan yang mengelola. Sistem bagi hasil. Diantara 4 to cen kira2 wayan paling menguasai dgn harapan agar kemungkinan gagalnya kecil.

Off Ini Ulang Tahunku

Off kali ini adalah hari off paling spesial, karena aku berulang tahun pada 3 Maret bertepatan dengan oton Nana. Tidak ada birthday cake karena sejak kecil aku memang tak pernah merayakan ulang tahun. Hanya makan siang di Mang Engking.

Pagi itu dijemput kak Wanda di Kediri, aku tiba dari Surabaya naik travel Gd Bali. Perjalanan yg melelahkan. Sorenya nangkil ke Tanah Lot. Mobil pun diservis di akhir Februari meskipun telat 300an km. Off ini pula kami melukat di betara hyang guru kemudian sorenya kami nangkil ke pura Seseh. Pada suatu hari Minggu ditemani keluarga termasuk Kadek, aku memotret prewedding Karisma dan Pande di Museum Bali dan Bajra Sandi Renon.

Off kali ini dipenuhi dengan kegiatan mencari peluang bisnis sekaligus deg-degan menunggu pengumuman WFM yg seharusnya 7 Maret namun diundur ke 11 Maret. Semula aku berminat dengan Indomaret dan Ahass namun mendengar cerita teman SMA yg memelihara ayam petelor sebanyak 9000 ekor, aku jadi ngiler dengan penghasilan bersihnya 30 juta per bulan. Sempat pula cari-cari info ke Indomaret dan bertemu dengan seorang supervisor Indomaret area Tabanan. Menurutnya wilayah yg masih prospek adalah area Pasekan di sebelah utara SMA 1 Tabanan. Langkah selanjutnya adalah survey ke Ahass dan bertanya langsung ke Indomaret di jalan Bedugul. Namun sepertinya aku lebih tertarik dengan ayam petelor.

Off ini menyelesaikan album Ranacitta 4 dan 6 tahun. Aku buat di asprophoto.com dengan biaya 2 x 129rb. Namun hasilnya kurang memuaskan karena warnanya sedikit buram.

Off ini pun disibukkan dengan persiapan Nyepi. Sempat ikut melasti hingga ke Tanah Lot. Ke dokter pun sempat tertunda karena dokter ada pertemuan. Pada hari Senin kami bisa bertemu dokter dan akhirnya kami memberanikan diri menanyakan jenis kelamin. "Ada belahan kata dokter," yg dikomentari istriku, "Yang penting sehat."

Dengan terpaksa lagi aku harus berangkat kerja di hari raya Nyepi ini. Siang menjelang sore yg mendung di hari Pengerupukan, aku diantar istri ke Kediri untuk naik bis Gunung Harta ke Surabaya. Jam 3 sore bis berangkat diguyur hujan begitu lebatnya. Perjalanan beberapa kali tersendat karena ada iringan ogoh-ogoh sepanjang jalan. Jam 9 wib malam baru tiba di seberang Ketapang. Jam 2.30 WIB tiba di Bungurasih lalu lanjut ke Juanda dengan Damri airport selama 45 menit dengan ongkos 25rb. Dan pagi ini aku dejavu. Mengingatkan masa-masa kuliah dulu ke Jogja dan sering naik travel menuju Surabaya. Pagi ini dengan mata masih ngantuk berat aku melangkah lunglai menuju ruang tunggu. Menikmati hari raya Nyepi di Juanda airport untuk melanjutkan ke Balikpapan dengan pesawat paling pagi. Merayakan Nyepi di dua kota, dua pulau, dua propinsi. Maafkan aku tak bisa melaksanakan catur brata penyepian dengan sempurna. Maafkan aku tak bisa menemani keluarga di hari yg suci ini..Maafkan...

Sales Suzuki Tabanan

Dealer Suzuki Tabanan bisa menjual 200 mobil per bulan. Banyakan carry pick up yang laku untuk berwirausaha.
10 splash per bulan untuk area Tabanan saja.
700 mobil/bulan untuk seluruh Bali. Tahun lalu bisa sampai 1000 unit.

West Seno Trip 8

5-12 May 2016.

Trip kali ini kurang fokus ke kerjaan karena minggu-minggu ini kami mempersiapkan hari kelahiran anak ketiga kami. Disamping itu aku juga sedang mempersiapkan membuka bengkel Ahass, masih proses mencari lahan.
Di sela persiapan Bangka Integration dan mengurus who pays program, saya jadi sedikit miss focus. Namun tetap berusaha menyelesaikan pekerjaan dengan baik. Karena beberapa masalah, Bangka first gas ketunda lagi menjadi di awal Agustus.

Mendapat kabar dari istri bahwa si baby sudah siap untuk lahir dalam minggu ini setelah periksa ke dokter. Aku langsung memutuskan ambil cuti seminggu dan pulang tanggal 12 Mei. Tiket Lion Air kali ini juga dimajukan 2 kali sehingga aku harus naik taxi ke Balikpapan bersama Yanuar chemical. Harus menginap semalam di Surabaya karena flight ke Bali malam itu penuh. Menginap di Airy Hotel berjarak sekitar 15 menit dari terminal 2 Juanda. Bertemu dengan beberapa mekanik dan front desk Ahass se-Jawa Timur yang sedang training di Surabaya. Ternyata training center Astra ada di jalan Sedati Agung tersebut. Entah ini petunjuk atau apa, yang jelas saya jadi bisa banyak meminta informasi ke mereka.

Aku memilih pesawat ke Bali esok harinya dengan Citilink paling pagi jam 5.30. Sekitar jam 9 aku sudah tiba di rumah dan langsung menjemput Nanacitta ke sekolah. Benar saja malam harinya ibu kontraksi dan pecah ketuban. Langsung ke rumah sakit malam itu dan si Komang lahir dengan selamat pada 14 Mei 2016 jam 02.53. Astungkara ibu dan bayi sehat.

Di sela kerja aku mengirim surat agar dibantu SPNCI untuk peristiwa besar dalam hidupku (9 mei 2016). Ketika off membuat surat permohonan ke HR. Semoga diberikan jalan terbaik.

West Seno Trip 7

April 2016.

Trip kali ini masih dibayang-bayangi suasana di rumah sehabis survey beberapa survey bisnis mulai dari bisnis ayam petelor, Indomaret hingga Ahass. Hasil analisa sementara saya menjatuhkan pilihan kepada Ahass. Saya langsung bertemu dengan kepala cabang AHM Bali di Denpasara. Beliau bercerita banyak soal proses mendirikan bengkel hingga bocoran lost customer seputar Tabanan. Kemudian minggu depannya saya bertemu Ngurah Palguna, supervisor area Tabanan. Ketika saya bercerita ke teman-teman tentang prospek menjanjikan bisnis Ahass, banyak sahabat yang tertarik. Ternyata saya berbakat jadi marketing hehehe...
Naik kali ini masih kepikir survey lahan di seputar Marga. Berbagai cara saya kerahkan mulai dari survey dari Google Map hingga meminta tolong sahabat SMA.

Trip kali ini bertemu dan ngobrol panjang lebar dengan seorang senior yang ngurus project Bangka. Obrolan sepanjang perjalanan boat Bontang-West Seno itu menemukan banyak kesamaan di antara kami. Mulai dari satu almamater hingga lahir prematur dan sering step ketika kecil.

Suasana kerja masih seputar persiapan Bangka first gas yang ditargetkan pada minggu keempat Juni tahun ini. Akan dilakukan mini TA pada minggu kedua Juni. Berbagai persiapan pun dilakukan dengan cermat. EP 300 masih menempel erat di sisi kiri. Ensco Barge masih menunaikan tugasnya sekitar 20 km di sebelah utara FPU. Suatu hari big boss baru, Pak Rubi datang ke lokasi untuk belajar lebih jauh mengenai proses. Beliau adalah pimpinan tertinggi di KLO setelah bertugas di Angola. Berbagai kesibukan masih berlanjut dan copper bolak-balik 3 kali seminggu mengantarkan bos dan para pemegang project Bangka.

Runtutan IBUT masih berlanjut, kali ini hanya ada sekali townhall tentang aturan baru pasca transformasi. Organisasi chart baru pun belum diumumkan, yang seharusnya sudah keluar tanggal 15 April kemaren. CIP pun masih gelap. Tak ada yang tahu pasti tentang gaji ke 13 ini.

Menjelang pulang kami berdiskusi tentang budget 2017 yang menurut arahan agar diturunkan dari budget sebelumnya.

Dan pagi ini adalah hari Kartini. Kami pulang dengan riang mengejar Lion Air yang dimajukan 2x ke jam 15.15. Mudah-mudah taxi kami bisa mengejar tepat waktu. Dan tadi saya sudah kirimkan email ke manager soal curhat yang saya ceritakan. Semoga diberi petunjuk dan jalan terang. Astungkara.

West Seno Trip 6

March 2016.

Jam 3 subuh aku sudah tiba di Surabaya. Bis Gunung Harta yg mengantarkan kami tiba dengan selamat di terminal Bungurasih. Lalu lanjut naik Damri menuju bandara. Hari itu adalah hari raya Nyepi 9 March 2016 tahun baru Caka 1938. Bertepatan pula dengan gerhana matahari total. Aku harus berangkat lebih awal agar tidak terjebak Nyepi.

Kemudian seperti biasa kamu crew change di hari Kamis menuju West Seno. Perjalanan cukup lancar karena jam 16.30 kami tiba dengan selamat. Selepas TATI load pekerjaan sudah agak kendor. Kami harus menyelesaikan segera dengan paper work mulai dari closing dan opening new PMP hingga training IRM.

Minggu-minggu inipun sudah diumumkan para sahabat yang mengambil WFM1 termasuk menanti organisasi baru. Ucapan salam perpisahan bermunculan di email dan membuat sedikit terharu. Kebersamaan sekian tahun harus dipecah oleh program transformasi ini. Pada tahap pertama sebanyak 711 yg mengambil paket atau baru tercapai 11% dari target 25%. 10 orang Attaka dan 4 orang West Seno. Tahap selanjutnya akan diberikan bagi karyawan yg tidak kebagian kotak. Akhirnya muncul juga townhall KLO pada suatu sore.

Sahabat kami satu angkatan pun ada 3 orang yg mengambil paket. Satu orang mengambil karena ingin lebih menekuni dunia spiritual, yang satu bisnis, yang satunya sudah diterima kerja di tempat lain.

Di West Seno dilakukan acara perpisahan sederhana dengan makan-makan spesial untuk pak Kusnandar. Beliau sudah bekerja 32 tahun mulai dari Sepinggan, Attaka dan West Seno.

Dan tiba-tiba hari ini aku diminta pulang ke Balikpapan untuk ke kantor esok hari. Hand over dan melakukan beberapan kegiatan persiapan crew yang pensiun, kata juragan saya. Mendadak saya pun bersiap menuju Santan siang ini untuk menemani pak Kusnandar ke Balikpapan sore nanti.

West Seno Trip 5

Trip kali ini agak drama karena aku berangkat bertepatan di hari raya Galungan. Tidak bisa mundur sehari karena mundur sehari berarti mundur 2 hari. Pagi-pagi sebelum berangkat aku sudah natab dan sembahyang di rumah bedangin. Lalu menuju bandara setelah mampir di kasih ibu.

Trip kali ini adalah final preparation sebelum project Turn Around and Tie In Bangka dilakukan 27 Feb - 9 Maret. Berbagai persiapan yang menguras tenaga dilakukan, melelahkan pikiran memang. Disela keterbatasan kemampuanku akan lapangan baru, aku berusaha memberi yg terbaik. Profesionalitas harus dijaga meskipun badai transformasi yg masih menggantung kami.

EP-300 mooring dengan sempurna siang itu. Cuaca yg cerah dan ombak yang tenang berkontribusi besar atas kesuksesan team marine. Kemudian kami sempat melakukan meeting di EP-300 untuk finalisasi item TATI.

Disela persiapan TA kami dikunjungi team outplacement program yg memberi pencerahan agar siap menghadapi lay off alias WFM atau MAT atau PHK. Kehadiran 4 orang team ini memberikan hiburan dan pencerahan. Pada suatu malam aku bermain gitar mengiringi kawan-kawan bernyanyi sekedar melepas penat ditengah kesibukan yg menguras energi. Di hari yang lain kami main piano di movie room hingga jam 11 malam. Foto-foto dengan model siluet Heru sempat dilakukan untuk melepas kepenatan di ujung senja. Langit sore itu paling dramatis yg pernah kutemui selama disini. Sempat pula motret di process area bersama Dewok untuk persiapan lomba foto HES. Samasekali tidak sempat olahraga. Setelah timbang berat badan saya 83 kg. Ediannn. Musti jaga makan dan pengendalian diri. Mungkin kesibukan ini membuat kontrol makanan jadi sedikit terbengkalai. Harus waspada dan off ini dibalas dengan banyak olahraga.

Kali ini cerita tentang IBU-T tidak seramai trip lalu. Kali ini mungkin kami sudah tahap menerima apa yg akan terjadi. Town hall dilakukan hanya sekali, live from Manila. Amplop ketidakikutsertaan WFM pun sudah saya serahkan kepada HR.

Setelah 3 bulan di West Seno akhirnya aku bisa berkunjung ke TLP untuk survey persiapan TA disana. Suatu sore Pak Kus harus pulang karena mertua meninggal dunia. Spesial boat siang itu mengantarkan beliau ke Santan.

Akhirnya pagi ini, di atas kapal Colibri, di atas ombak yg sedikit mengguncang, di bawah sinar mentari cerah equator kami mengarah ke barat menuju Bontang. Semoga perjalanan hari ini aman dan selamat juga tepat waktu.

Aku naik Lion JT265 menuju Surabaya. Delay 1.5 jam sudah biasa. Setiba di Juanda aku menelfon beberapa travel agent dan ada 1 yg belum berangkat. Akhirnya malam itu aku naik travel ke Bali setelah naik ojek dari Bandara ke Bungurasih. Jam 8.30 pagi aku tiba keesokan harinya. Bisa sekalian jemput Nana dan Citta ke sekolah. Betapa indahnya hari itu, meskipun lelah karena perjalanan selama lebih dari 24 jam.