Subuh2 jam 4 aku sudah bangun. Langsung mandi dan bersiap ke landing boat. Aku memilih tidak sarapan di Attaka karena ketika ku intip, mess hall penuh oleh umat yg sedang sahur. Ini adalah hari ke 4 rekan muslim berpuasa. Jam 5.10 boat Peacock 2 berangkat ke Santan. Penumpangnya hanya aku dan Jony, selebihnya deck belakang penuh keranjang.
Ketika tiba di Santan aku langsung menuju mess hall untuk sarapan. Waktu masih ada 1/2 jam sebelum bis berangkat jam 7.00. Aku sarapan dgn kecepatan agak tinggi. Mess sudah sepi hanya ada 1 orang yg sarapan sepertinya ia tidak sahur pagi itu.
Jam 7 teng bis berangkat dgn penumpang hanya sekitar 10 orang. Jam 9.00 tiba di Samarinda namun semua penumpang bungkus makanan pesanannya, aku ikutan. Jam 1 bis tiba di Balikpapan dan aku langsung menuju suraton untuk tidur panjang sore.
Lalu esok di hari Senin aku menghadiri training white belt di L&D pasir ridge. Peserta hanya terdiri dari 10 orang saja: dari finance, kapal AHTS bahtera dan aku. Seperti biasa training di bulan puasa tak ada snack maupun coffee. Makan siang pun cuman aku sendiri. Untungnya ketemu mas Ari yg juga makan siang di PRCC. Training hari itu dipandu oleh dedengkot black belt mas Sunarji dan mas Mono. Training diakhiri dengan menunjukkan contoh2 project LS yg sudah dijalankan. Sorenya aku langsung pulang naik shuttle bus dan langsung menuju warung angkringan di samping BCA dan memesan satu porsi bebek goreng, karena sejak tadi perut rasanya keroncongan.
No comments:
Post a Comment