Pernah nggak kamu ngitung berapa jam rata-rata kamu menggunakan HP sehari? Berapa konsumsi data internet sebulan? Apps apa yang paling sering kamu buka atau berapa konsumsi data internet setiap apps yang kamu install di HP kamu?
Sebuah penelitian mengatakan, rata-rata penggunaan HP orang Amerika dalam sehari adalah 11 jam, sedangkan orang Indonesia adalah 5.5 jam. Untuk mengetahui berapa lama pemakaian HP dalam sehari, kamu bisa install apps "Phone Usage" yg akan mencatat lama pemakaian sehari, seminggu bahkan sebulan dan membuat ranking apps apa yg sering kamu gunakan. Volume paket data internet bisa kamu lihat dari menu "Setting/Data Usage" sehingga kamu tahu masing-masing apps menggunakan sekian Mbyte data internet.
11 Tanda Kecanduan Smartphone
1. HP tidak pernah dimatikan (nyala 24/7)
2. Pake HP sambil jalan.
3. Posting medsos saat meeting.
4. Pake HP di toilet.
5. Lebih baik main HP daripada nonton TV.
6. Bangun pagi/tengah malam yang dicari HP.
7. Main HP saat ngobrol sama teman.
8. Menderita Panthom Vibration Syndrome.
9. Main HP sambil makan.
10. Main HP sambil berkendara.
11. Lebih sering pegang HP daripada pegang tangan pacar #eaaa
Jika kamu mengalami satu atau lebih diantara "11 Tanda Kecanduan Smartphone" di atas, kamu perlu melakukan "Smartphone Detox". Jika tidak dikendalikan, banyak efek yang tidak diinginkan akan terjadi.
Efek fisiologis:
- Gangguan mata (tidak nyaman, kabur, mata lelah, dll).
- Text neck (sakit leher karena kelamaan nunduk lihat gadget).
- Lakalantas. Sebuah sumber mengatakan main gadget sambil berkendara sama dgn mabok minuman keras.
- Gangguan kesuburan (pria).
Efek psikologis:
- Gangguan tidur
- OCD (obsessive compulsive disorder)
- Hubungan suami istri terganggu
- Gelisah (saat HP tidak di tangan)
- Depresi
Tidak ada yg salah dgn sibuknya penggunaan HP kamu, yang bermasalah adalah ketika penggunaannya yg tidak terkontrol sehingga efeknya baru terasa ketika sudah parah.
(dari berbagai sumber).
No comments:
Post a Comment