Off yang lalu di awal Desember, aku lupa mematikan HP. Waktu itu aku pulang via Makassar bersama Garuda. Pada penerbangan dari Balikpapan ke Makassar tidak ada masalah, HP sudah dimatikan. Namun ketika berangkat dari Makassar ke Denpasar aku sama sekali tidak ingat mematikan HP butut itu.
Masalahnya waktu itu aku konsentrasi hendak menemui anaknya Pak Richard yang waktu itu juga satu pesawat ke Bali. Menunggu sms-ku dibalas, tak kunjung datang balasan. Ketika naik pesawat aku sudah kirim sms terakhir ke si ms dudul mengabarkan bahwa aku sudah boarding. Hendak hati menunggu balasannya akhirnya aku malah jadi lupa. Ditambah aku waktu itu bawa buku "Kumpulan Cerpen Terbaik Indonesia" yang asik kubaca, lengkap sudah kelupaan itu. Saat terbang juga sama sekali aku tak ingat untuk matikan HP. Aku hanya terfokus pada buku yang kubaca dan fokus ingin bertemu anaknya Pak Richard. Apa mau dikata, ketika pesawat mendarat dan akan turun pesawat, aku iseng hendak menyalakan HP. Eh HP masih menyala dengan sinyal penuh sama sekali. Aduh kagetnya aku setengah mati hingga hampir tak bisa bergerak aku menuruni pesawat. Tapi syukurlah tidak terjadi apa-apa selama penerbangan 1 jam itu.
Setiba di Ngurah Ray, aku bersama ms dudul makan malam di KFC yang membosankan. Lalu aku pinjam motornya tuk pulang ke Tabanan. Asiiiiikkkkkkkkkk....
Friday, December 26, 2008
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment